Hosting Unlimited Indonesia

Kalau tidak fokus memang susah untuk membuat Theme Wordpress

galist wordpress theme
Dulu sebelum Re-Sign dari Pabrik (Pas masih kerja di Pabrik) Pengen banget bisa membuat suatu Produk yang bisa di jual (Baca : Product Creation). Waktu itu penghasilan bulanan sudah pasti ada jadi bisa santai untuk mendevelop suatu project. Tapi malah jadi kesantaian ya Al-Hasil Project gak kelar-kelar. Waktu itu saya ingin membuat Theme Wordpress. Pernah ikut kursus kilat membuat Theme Wordpress tapi waktu ikut kursus saya sering gak hadir dikarenakan bentrok dengan kerja. Jadinya banyak materi yang tertinggal. Dengan bermodal sedikit ilmu untuk membuat Wordpress Theme dan belajar sendiri cari tutorial sana-sini akhirnya jadilah hampir jadi sebuah theme wordpress. Tapi karena tidak fokus Theme ini ya berhenti projectnya. Ya kira-kira baru 60% saya ada kesibukan yang lain.

Alasan saya berhenti proyek pembuatan wordpress theme

Sebenarnya saya tidak mengatakan berhenti 100% , karena dalam hati yang paling dalam masih ada niat untuk mendevelop WP Theme. Tapi karena dalam waktu dekat ini saya sudah tidak lagi bekerja di pabrik untuk itu perlu pendapatan income yang rutin tiap bulannya agar bisa mencukupi nafkah keluarga. Dan diantara bisnis online yang saya jalanin yang paling menghasilkan adalah Toko Online. Untuk itulah sekarang saya fokus di toko online. Karena sewaktu mendevelop Theme Wordpress pertama saya ini waktu untuk optimasi Toko Online saya berkurang sehingga pendapatan dari Toko Onlinepun ikut berkurang. Akhirnya ya sementara saya vakum dalam pembuatan Theme Wordpress.

Download gratis Theme Wordpress perdana dari saya
Nih masgan , bagi yang mau theme simple perdana saya bisa di download gratis.Theme Wordpress untuk sekedar nge-Blog , buat main Google adsense dan bisa juga buat List Building lho karena ada fitur simple Landing page-nya. Untuk itulah theme ini saya beri nama GAList Theme.

Fitur GAList Theme :
1. Banyak opsi penempatan Google Adsense antara lain :
    - Header : 728 x 90
    - Dalam konten : 120 x 600
    - Bawah konten : 468 x 60
    - Sidebar : 300 x 250
    - Sidebar : 125 x 125
2. Pemasangan Script Google Adsense lewat Option Panel (Tinggal copas)
3. Tersedia menu iklan di Top Header dan Bottom Footer (Ini cocok untuk penempatan iklan Special Offer / Iklan lain dan di arahkan ke Landing Page untuk menjaring list)
4. Already One colom page
5. Already Simple Landing Page
6. Already Flexible Page
7. Upload Favicon dari Option Panel
8. Upload Logo dari Option Panel
9. Breadcrumb already
10. SEO Friendly
    - Di Home page title blog adalah H1 , title postingan adalah H2.
    - Di Single page judul postingan adalah H1 dan H2 saya kosongin supaya anda bisa buat manual sesuai            riset Keyword anda dan H3 saya kasih title blog.
11.Valid W3C HTML5 Validator
12. Valid W3C CSS Validator
13. Tampilan tetap rapi walau beda browser (Firefox Mozila , Internet Explorer ,Google Chroome )

Untuk lebih jelas langsung lihat demo aja mas di mari !
Home page : http://galist.nurimastermind.com
Single Page : http://galist.nurimastermind.com/affiliate-marketing-turn-your-blog-into-cash/#comment-8
Landing Page : http://galist.nurimastermind.com/joint-venture-secret/
Flexible Page : http://galist.nurimastermind.com/pembelian-galist-theme/
One Coloumn Page : http://galist.nurimastermind.com/privacy-policy/


LISENSE RIGHT

Tidak boleh remove footer link
Tidak boleh dijual ulang
Tidak boleh diedit kemudian dijual
Boleh di edit sendiri
Boleh buat flipping site
Boleh di install di banyak domain

Silahkan jika agan mau menggunakan theme ini download aja (Link download ada di paling bawah). Mohon untuk tidak menghapus Link Kredit. Jika ingin menghapus Link Kredit mohon hubungi saya di Facebook ini.
Atau jika anda ingin menjual ulang hubungi saya mungkin kita bisa bekerja sama.
Terima kasih,

3 komentar:

  1. ASK: Gan, Demo homepagenya gak bisa.

    BalasHapus
  2. Maaf gan, projectnya di pending dulu. Ada kesibukan yang lain.
    masih sibuk develop template di http://www.template-id.com

    BalasHapus
  3. ya gak bisa diakses jadi penasaran

    BalasHapus